Berhenti dari Pekerjaan untuk Mengejar Mimpi

Saya berhenti dari pekerjaan harian saya sebagai reporter berita dan jurnalis dan mengejar impian saya untuk lebih banyak bepergian. Ini adalah keputusan besar untuk dibuat, tetapi saya tidak menyesalinya. Saya tidak percaya bahwa ada jalan tertentu yang harus dilalui setiap orang. Karena setiap orang itu unik. Dan untuk mengejar impian Anda dan mengikuti hasrat Anda adalah tanpa rasa takut.

Wanita yang tak kenal takut adalah wanita yang tidak takut untuk menunjukkan siapa dia sebenarnya, apa yang dia inginkan dan tidak takut untuk mengejarnya. Dan itu memang wanita yang disebut cantik. Ketika mengambil keputusan tersebut tentu saja saya mendapat banyak sekali hujatan terutama dari orang – orang terdekat. Namun, saya tahu apa yang saya inginkan dan saya kejar di hidup yang membuat saya tidak akan menyerah.

Jepang dan terutama Tokyo memang ga pernah ngebosenin, di musim apapun terutama pas spring. Di Tokyo juga mudah kok untuk cari taman-taman dengan bunga sakura yang cenderung sepi, biasanya ini taman yang: masuknya bayar, ga terlalu luas dan isinya orang lokal semua, ada yang bisa tebak ini di taman apa di Tokyo? deket banget kok dari salah satu stasiun di Yamanote Line.

Btw mulai hari ini HSBC – ANA Travel Fair 2018 di Central Park Jakarta, tanggal hingga 22 April ini, dapetin harga special tiket PP by ANA untuk pengguna kartu kredit HSBC, Tokyo start from 4,5jt then to Osaka, Fukuoka, Sapporo, Hakodate, Okinawa, Hiroshima, Toyama, Sendai, Komatsu start from 4,6jt, and to Nagoya start from 4,7jt

Destinasi by ANA ke USA juga ada : LA and SF start from 8,9jt, Vancouver start from 9jt, Seattle start from 9,3jt, Chicago 9,4jt, Houston 11,6jt, NewYork start from 12jt, and to Honolulu start from 18,5jt

Special buat pemegang Kartu Kredit HSBC dapetin tambahan cash back hingga Rp 1 Juta, cicilan hingga 24 bulan, gratis travel luggage, complimentary Travel Insurance hingga Rp 10 Miliar, bonus hingga 1 Juta poin

Gunung Guntur Adalah Paling Indah di Jawa Barat

Guntur, Gunung terindah se-antero Jawa Barat versiku. Dia itu kombinasi dari ciri khas beberapa gunung. Yang pertama, trek pasir Mahameru dari Arcopodo ke Jonggring Saloko, emang banyak yg bilang Guntur itu miniaturnya Mahameru si, tapi disini aku sempet tertifu karena kupikir puncaknya gersang berpasir kaya Mahameru, etsss ternyata banyak kejutannya.
Yang kedua, menyerupai Gunung Slamet dari Plawangan ke Puncak, kombinasi antara kerikil tajam dan tanah padat (ini trek yg paling bikin aku ngeri karena rawan keplisit). Selanjutnya Merapi, yahh seperti gunung berapi yg masih aktif pada umumnya, trek pasir (kalo orang bilang maju 1 langkah mundur 3 langkah, menurutku nggak gitu2 amat si asalkan pijakanmu benar dan mantap). Ciremai, dari Pangasinan ke puncak, trek menanjak dengan vegetasi yg jarang, didominasi oleh Cantigi.
Cintaku Sumbing juga ada disini, dari Pos Pasar Watu ke Puncak Garung dimana medan sebagian besar adalah batu2 besar yang bisa bikin kamu merayap, bukan berjalan. Kemudian yang terakhir adalah, ini yang buat aku pribadi ngrasa surprise, karena dari pos 3 Guntur trek udah berupa pasir, kerikil dan tanah gersang, aku udah mindset diatas akan lebih gersang. Tetapi sampai hampir Puncak 1, vegetasi makin ramai dan taraaaaa, kudikejutkan oleh penampakan Sabana!
Wowww, indah bukan kepalang, mirip banget punya sabananya Merbabu. Ahhh cantiknya kamu siiii. Kami jalan sampai puncak 3, dan konon kabarnya ada puncak 4 dan 5, dan emang aku liat si ada tempat yg lebih tinggi lagi dari Puncak 3 (on bekgron). Tetapi karena kabut semakin naik, dan pelajaran kemarin bahwa makin siang makin mendung dan hujan (disertai petir), akhirnya balik tenda deh. Oya anyway, salah satu aturan di Guntur adalah batas camp maksimal Pos 3, tapi kemarin kulihat dan kutemukan ada beberapa pendaki yg masih memaksakan camp di puncak. Bandel nih anak siapa si? Di puncak, vegetasi sangat jarang, dan rawan badai ples tersambar petir. Yasudahlah yaa mati pun urusan mereka. Ettsss bukan urusan mereka doang ding, kalo pun evakuasi ya tetep menyangkut dan merepotkan banyak orang.

New Zealand Negara yang Seperti Planet Lain

Hello New Zealand! Negara ini telah menjadi destinasi wisata impian saya sejak beberapa tahun. Saya sering sekali melihat banyak foto yang merepresentasikan keindahan New Zealand. Hal ini membuat saya semakin ingin pergi ke negara ini. Akhirnya impian pun menjadi kenyataan, saya berhasil menceklis salah satu impian saya lagi.

Kalo ke South Island, jangan lewatin ke Kaikoura! Kalian bisa ikut seal tour kayaking, dan sorenya bisa santai sambil makan seafood pinggir pantai. Pantai ini benar” unik! Bukan pasir tapi batu & batu-batunya kombinasi antara kecil & besar dengan pinggiran halus. Jadi aman banget lari” telanjang kaki. Tapi aslinya dingiiin banget, berasa jalan di atas es! Air pantai di sini juga putih bersih banget, walaupun tepiannya batu” hitam,

Perjalanan kali ini saya mengunjungi Salah satu gua cacing bercahaya paling spektakuler di Selandia Baru. Setelah trekking berjam-jam, pembuatan goa-goa sempit berumur tahun, akhirnya sampai kami di titik akhir. Awalnya kami tidak ada yang menyangka sudah sampai di tempat tinggal mereka, sampai pemandu pergia menyuruh kami mematikan head lamp. Tak sampai satu detik, Ribuan glow worm langsung bercahaya ditengah dingin & gelapnya dinding-dinding goa, kerlap kerlip biru mereka benar-benar membuat kami berasa di scene” dalam cerita dongeng! Selandia Baru sangat luar biasa.

Bawa saya kembali ke saat terakhir di pegunungan — Danau Matheson!
Jika Anda pernah datang ke Fox Glacier, danau ini terletak hanya beberapa menit. Sangat direkomendasikan jika Anda menyukai lanskap! Salah satu danau yang tidak boleh dilewatin setelah dari Gletser Fox, khususnya daerah Pantai Barat.

Refleksi danau ini benar-benar tenang banget, karena dikelilingi pohon-pohon. Buat yg gak kuat hiking, gak usah repot-repot cuma trekking normal 15 menitan, sampe deh di point of view — Mount Cook & Mount Tasman. Yang aku suka dari Selandia Baru, semua wisata alamnya punya penunjuk arah, fasilitas lengkap & super bersih. Mereka juga ngebangun sudut pandang yg gak ngeganggu alam & kebanyakan terbuat dari kayu, entah itu kursi atau jembatan. Jadi masih benar-benar alamiiii

Puncak Tertinggi di Afrika yaitu Gunung Kilimanjaro

Puncak gunung Kilimanjaro dinobatkan sebagai puncak yang paling tinggi di Benua Afrika. Bukan hanya itu, gunung Kilimanjaro tercatat dalam World Seven Summits yang sangat legendaris. Akhirnya berkat mimpi panjang dan doa yang terus menerus, puncak ini berhasil digapai oleh tim “Three Knots Expedition”. Demi mewujudkan impian yang ada, akhirnya perjalanan ekspedisi ini mulai mereka lakukan pada tanggal 11 Agustus 2018 lalu melalui Machame Route dan berhasil mencapai Uhuru Peak dengan ketinggian 5.895 mdpl pada tanggal 16 Agustus waktu setempat.

Perjalanan ini bukan hanya sekedar perjalanan biasa. Banyak sekali kesan dan pesan berarti yang didapatkan oleh para pendaki. Bukan hanya sebagai salah satu pencapaian untuk sampai di puncak tertinggi di dunia, pengalaman mendaki gunung Kilimanjaro merupakan sebuah perjalanan yang tidak terlupakan.

Dibutuhkan kerja keras, ketekunan, kekompakan, kegigihan berlatih, disiplin, serta pembentukan mental karakter yang kuat untuk menapaki tempat lebih tinggi dalam mencapai tujuan hidup, begitupun mendaki puncak gunung.

Lalu apa setelah itu?
Ingatlah kawan, ketika mendaki gunung tujuan utama adalah pulang kerumah dengan selamat dan sehat. Hanya melihat dari kejauhan. Namun sampai kapan jika hanya cuma melihat? Tak ada hasilnya. Tak ada yang bisa membawamu naik menuju puncak selain kakimu sendiri kawan!

Seperti salah satu ungkapan guru kita semua, sang maestro “puncak gunung itu tidak lebih tinggi daripada dengkul mu.” Yang menyiratkan bahwa hanya kakimu yang bisa menggotong mu, hanya mental mu yang menguatkanmu, dan tentunya atas berkah Sang Maha Baik lah yang mampu menolongmu membawamu ke puncak. Lukislah mimpimu di langit, namun biarkan kakimu tetap di bumi, suruh dia bekerja keras mewujudkan mimpimu.

Pengalaman menuju puncak gunung kilimanjaro merupakan salah satu hal yang sangat saya syukuri dalam hidup. Berkat dukungan dan kerjasama tim yang kompak dan tentunya dengan doa dan keyakinan diri, saya dan tim mampu menggapai puncak tertinggi di Afrika yaitu puncak gunung Kilimanjaro. Rasa lelah dan letih semua terbayarkan ketika sudah berada di puncak dan melihat indahnya bumi ini.

Solo Hiking ke Gunung Mendebarkan Namun Seru

Untuk pertama kalinya gue ngerasain nervous ketika ingin naik gunung. Jiper sendiri pas ngeliat pendaki lain. Jantung deg-degan gak karuan entah kenapa sampe pas mau ngedaki baru tenang sendiri. Ketika sudah sampai di puncak gunung, tentu saja saya langsung istirahat dan menikmati indahnya langit malam dari dalam tenda. Besok paginya saya langsung buru – buru bangun dan menunggu matahari untuk terbit lagi. Seneng banget masih bisa nemu gunung sesepi ini ketika weekend.

Sedikit cerita tentang pengalaman camping di gunung semalem ketemu dua orang pendaki yg baru pertama kali ngedaki. Mereka manggil-manggil tim kita karena ternyata mereka gak bisa masang tenda. Pas dicek tenda sewaannya kurang onderdilnya, mereka gak dikasih layer sama pasak tendanya. Dan lebih mirisnya lagi mereka milih nenda ditempat terbuka pinggir jurang. Pas dicek lagi barang bawaannya apa aja, mereka gak bawa matras dan sleeping bag, cuma bawa snack dikit dan jaket yang nempel di badan. Mereka nekat mungkin mau pacaran malem mingguan digunung sepi.

Sekali lagi temen-temen, gunung bukan tempat main iseng-iseng tanpa persiapan apa-apa. Apalagi yang baru pertama ngedaki, setidaknya browsing dulu cari info persiapan naik gunung itu kayak gimana, atau ikut barengan ama temen-temen yang udah sering ngedaki biar sekalian belajar manajemen pendakian. Gue juga gak pinter-pinter amat manajemen pendakian tapi seenggaknya tau persiapannya gimana dan harus ngapain ketika di gunung. Inget! Safety first guys!!! Bahaya selalu mengintai dimana aja.

Terkadang hal seperti ini kami lakukan untuk menyeimbangkan hidup kami. Seperti Yin dan Yang, ada masa dimana kami hanya ingin duduk-duduk saja ditengah alam sambil mendengarkan nyanyian semilir angin bersama teman-teman, disela-sela kesibukan kehidupan perkotaan yang sibuk, padat dan terkadang kejam. Sunrise pagi ini disuguhin pemandangan spektakuler dari Telaga Dringo. Sepinya bikin tenang banget. Tinggal setel playlist favorit duduk di rumput sambil nunggu sang fajar terbit. Juara banget deh pokoknya traveling dengan suasana sepi seperti ini.

Trip ke Iceland dan Maldives di Masa Pandemi

Pas waktu Iceland road trip kemaren tuh nemu satu daerah yg isinya banyak peternakan kuda begini, pas dideketin tuh kaget karena hewan-hewannya wangi nggak ada bau kuda sama sekali, terus bulunya bersih banget, terus mikir “buset disini kudanya bersih-bersih amat, bulunya bersih-bersih lebat banget lagi karena di daerah dingin” jadi seneng mainin kudanya.

Jujur pertama kali nyampai tempat ini berasa lagi nggak di Bumi, kayak di Planet lain (uwaaaaw kayak pernah aja keluar Bumi). Sensasi ikutan iced cave tour disini tuh menurut gue wajib banget dicobain kalau ke Iceland, unik bangeeeet!

Salah satu kota paling favorit buat gue di Scandinavian country adalah Copenhagen, masih inget rasanya explore beberapa hari disini, icip-icip coffeeshop dan cafenya, terus nemenin temen masuk ke concept store yg ubercool banget, nyusurin canal dan visit beberapa public spotnya, rasanya seru aja vibes kota ini, dan pastinya gak lupa visit famous districtnya yg ini, Nyhavn, deretan bangunan tua khas Scandianvian yg berada dipinggir canal, cantik banget dengan bangunan ragam warnanya yg iconic banget!

Ada yang menarik kemaren pas akhirnya bisa terbang lagi naik pesawat, selain DM bertubi-tubi dari kalian yg nanya gimana persyaratan terbang dan masuk Jakarta lagi, banyak juga yang nanya gimana rasanya ngerasain sensasi naik pesawat lagi. Seneng aja gitu kemaren akhirnya ngerasain airport situation lagi, take off, liat awan-awan, landing lagi sama sebelnya kalau bagasi lama keluar muncul di conveyor belt. Tapi ternyata situasi udah beda yak, bandara sepi banget, pesawat yg gede itupun isinya cuman belasan orang, senyap tanpa lalu lalang penumpang, sunyi banget rasanya. Dunia rasanya udah berbeda, mau nggak mau akhirnya harus dihadapin juga.

Karena sekarang sudah ada protokol kesehatan yang ada, lebih mempermudah kita untuk berpergian. Pastikan anda mengikuti protokol kesehatan yang berlaku. Jangan lupa vaksin dulu ya sebelum mau berpergian. Lakukan juga tes antigen atau swab pcr sebelum berangkat ke luar kota ataupun luar negeri.

Terjalnya Pendakian Gunung Kinabalu Saat Summit Attack

Restaurant di Laban Rata.. Selalu ramai dan gak pernah sepi..
makanan yg disajikan berupa continental meals. ada Lamb chop nya kaka… vegetable saute.. corn soup.. burger.. aahh semuanya banyak deh.. Buffet lengkap yg disajikan untuk makan malam.. yah lumayan lah buat carbo loading.
so, buat para pendaki Kinabalu, gak perlu repot-repot bawa makanan untuk masak, semua udah disediakan. cukup bawa snak ajah untuk ganjel lapar sepanjang perjalanan..

bagian inilah yg biasanya ditunggu-tunggu yaitu Summit Attack.
perjalanan menuju Low’s Peak 4.095,2mdpl Puncak Tertinggi di Kinabalu akan ditempuh kurang lebih 3 jam.
Nah tapi ada syarat mutlaknya nih, semua pendaki wajib sampai di Sayat-sayat check point sebelum pukul 5.00 pagi.
Kalau telat pendaki tersebut tidak bisa melanjutkan perjalanan summit nya lagi.

Bukan hanya itu, ketika sampai di Sayat-Sayat check point pun semua pendaki harus menunjukan ID pass nya, kalau mereka gak bawa, yah siap-siap ajah disuruh turun.
Yeah, memang peraturan mendaki gunung Kinabalu cukup ketat. itulah yg menjadi salah satu seninya.

Jalur Summit Pendakian Kinabalu kerennn!!! ampun-ampun terjalnya..

menikmati sunrise dari ketinggian dengan pemandangan South Peak salah satu puncak dari Gn. Kinabalu.
Jalur yg menanjak, bikin dengkul lemes,ditambah dengan angin super kenceng, dingin dan mulai lelah, tp semua itu terbayar dengan Pemandangan indah diatas awan ini…

Ketika gue liat foto ini lagi, gue terhibur… apalagi ketika baca komen “ini mah bukan naik gunung namanya” ketika gue posting soal penginapan di Laban Rata…
coba deh.. kasih tau gue, apa yg disebut dengan naik gunung?
apa dengan tidur di penginapan berarti bukan naik gunung? apa dengan barang dibawa porter bukan naik gunung? apa dengan tidur yg bukan ditenda, namanya bukan naik gunung?
berarti pendakian di Himalaya namanya bukan naik gunung yah karena semua tidurnya di Lodge/hostel.


Mendaki gunung itu bukan cuma karena alatnya, bukan juga karena namanya,bukan juga soal medannya,dan bukan juga soal fasilitasnya… Mendaki gunung itu soal Hidup… soal makna perjalanan… soal diri sendiri, alam dan Tuhan… mendaki gunung itu… adalah soal jiwa didalamnya.

Persiapan Penting Sebelum Mendaki Gunung

Persiapan mendaki gunung merupakan hal yang sangat penting dan wajib diperhatikan. Berikut ini ada beberapa tips untuk mempersiapkan peralatan dan diri nih :

1. Biasanya gue olah raga (rutin) latian fisik termasuk bagian yg penting dlm sebuah pendakian. Gue pilih Yoga, Berenang yg bagus buat pernafasan. Kadang stepping dan RPM, Jogging jg bs, tp gue mah gak bisa lari, cuma mampu lari dr kenyataan

2. Kalo ga mau olah raga, ayo jangan malas buat naik turun tangga berkali kali,atau membiasakan kaki utk jalan, bisa dimulai dr ke indomaret di jalan depan rumah mah, gak perlu juga pake motor apalagi pake Hammer atau Ferari nya kaleee.

2. Utk long trip biasanya gue packing bs seminggu sebelumnya, gue cicil dlu minimal disiapin di keranjang, dipilih pilih, tujuannya prepare lebih awal, jd pd saat masukin barang ke carrier, gue sambil cek list, dan jd tau barang apa yg kurang

3. Utk perjalanan jauh, gue biasa ambil rest 1 minggu sebelum keberangkatan, menghindari resiko cidera.
Contoh : gue mau ke Cikuray, tp 5 hari sebelumnya gue gak akan mau diajakin pemanasan atau latian ke Raung (ya kaleee Raung)
Cidera kaki blm tentu bs recovery dlm seminggu, drpd cancel berangkat mending gue istirahat cancciikkss sambil carbo loading

4. Pelajari medan, minimal elu tau lah tempat apa yg mau lu datengin.. Biar bisa menyesuaikan dgn persiapan

5. Siapkan budget, gue selalu bikin budget spare incase kalo terjadi apa2 atau ada kebutuhan mendesak

6. P3K, cemilan cepuluh cebelas
Gue selalu menyisipkan waktu utk belanja ini, krna ini bagian penting. Gak usah jg isi Sevel dibawa, minimal sesuain sama kebutuhan

7. Izin orang tua, ceritain tentang planning elu utk naik gunung, minta restu, yakinkan kalo elu akan baik-baik dan pulang dgn selamat.
Kalo ngajak si Doi, pedekate dlu sama keluarganya.. Jgn lupa izin

8. Re-check!!! Check kembali semua yg sudah lu persiapkan, yg gak perlu dibawa ditinggal ajah.. Gak perlu bawa-bawa rasa yg dulu pernah ada..

9. Yang terakhir, pastikan ada yg ngajak elu jalan.. kalo ga ada yg ngajak, jalan sendiri juga boleh..

Sekian tips dari gue, semoga membawa hikmah dan kebahagiaan serta faedah dalam hidup berpencinta alaman

Hipotermia Berbahaya Jika Tidak Tahu Cara Mengatasinya

Hell-O World! Tips mendaki gunung kali ini akan bahas soal Hypothermia
Yukk monggo disimak, yg mau diskusi jg silahkan
Tips special request dari seorang followers pecinta trekking nih.
1. Apa itu Hipotermia?
Hipotermia adalah gejala dimana suhu tubuh drop dan mekanisme tubuh utk pengaturan suhu kesulitan mengatasi suhu dingin.2. Apakah berbahaya?
Jelas!! Hipotermia bisa menyebabkan KEMATIAN. Dan angka kematian di Gunung cukup besar karna Hipotermia yg disebabkan oleh kelalaian pendaki yg suka MEREMEHKAN safety prosedur.
*kalo dibilangin soal safety, biasanya mereka ini yg suka jawab “hidup-hidup gue, mau pakaian gue kaya mana yg penting nyaman dan ga nyusahin orang”
– tapi kalo mati, dan kenapa2 di gunung manggil nya TIM SAR – katanya ga nyusahin orang phihihihikkk.

3. Apa penyebab Hipotermia?
– Suhu tubuh turun hingga dibawa 35°
– Pakaian Basah
– Bermain hujan digunung
– Perlengkapan tdk safety, seperti mendaki gunung tp tidak membawa jacket dsb
– Kaos Kaki Basah
– Pakai Jeans (basah lg)
– Tidak Makan, dan Udara dingin – Main Air, misalnya pas lagi ambil air, eh dia malah berendem di sumber mata air yg dingin.

4. Apa Gelaja Orang Terkena Hipotermia? – Sering Menguap & Mengantuk dgn tdk normal (tp ini ga berlaku sama si Pelor yg tukang tidur yah)
– Linglung dan Bingung
– Tubuh Dingin, Muka Pucat, Merinding (kaya orang nahan boker)
– Mulai Berhalusinasi, mengigau – Otot Kaku
– Penyempitan Pembuluh Darah
– Mulai ngelantur, dll

Ingat banyak orang salah prediksi mengira korban Hipotermia seperti sedang KESURUPAN, tetoott!! Itu salah besar.. Kenali Gejala Hipotermia dan cara pencegahannya.

Pengenalan Hipotermia sangat penting sekali ya apalagi jika anda adalah seorang pendaki gunung pemula. Perbanyaklah pengetahuan tentang apa saja yang dapat terjadi pada saat mendaki gunung. Dengan memiliki ilmu tentang hipotermia ini, akan sangat membantu dan bahkan bisa saja menyelamatkan nyawa orang ketika sedang berada di gunung.
Carilah pengetahuan sebanyak – banyaknya tentang kemungkinan – kemungkinan buruk yang dapat terjadi yang berkaitan dengan hobi anda. Dengan demikian, hal yang tidak diinginkan dapat dicegah.

Tips Melindungi Mata dari Iritasi Debu Ketika Mendaki Gunung

Selama mendaki ke Puncak Indrapura – Kerinci kemarin perjalanan disertai kerikil dan debu. Belum lagi saat di Puncak, belerang sangat menyengat dan perih kena ke mata.
Berikut beberapa Tips melindungi mata dan mengatasi mata yg iritasi yg terkena debu, Cekiibbroott :

1. Saat terang usahakan pakai kacamata bukan kacamuka, lumayan utk antisipasi debu yg masuk. Kacamata hitam jg bisa melindungi mata dari sinar ultraviolet yg bisa menggangu kesehatan mata loh. Jadi bukan cuma buat obat ganteng

2. Jika mata mulai kelilipan, pastikan itu kelilipan debu, bukan batu apalagi kelilipan duit..  mulailah banyak berkedip dan jangan coba mengucek mata apalagi saat elu masih pake sarung tangan.. Ga bisa cuy..

3. Saat inilah mbak mbak yg punya kotak make up dibutuhkan, pinjam kaca dan cek bagian mata yg kelilipan atau iritasi

4. Pastikan tangan dalam keadaan bersih, cuci tangan dulu, dan pastikan elu sudah membuka sarung tangan sebelum mengecek mata

5. Biasanya pada minta ditiup matanya utk membersihkan debu, tapi pastikan temen elu yg meniup mata sudah gosok gigi dan nafas tidak bau naga

6. Jika debu blm bisa dibersihkan, jangan panik.. Boleh nangis kok karna air mata bisa membersihkan kotoran

7. Atau bisa bersihkan mata dgn cara taruh air di wadah, lalu celupkan mata dan kediplah berulang kali ke dalam air diwadah tersebut. Inget yg dicelupkan mata, bukan kepala apalagi kaki

8. Bisa juga kompress mata dengan air dingin. Siapkan handuk bersih lalu kompres mata yg iritasi. Pastikan baskom, handuk, serta air yang digunakan bersih ya agar terhindar dari bakteri dan kuman.

9. Salah satu komponen yg penting dan harus ada di P3K adalah Obat mata, gue biasanya selalu bawa Insto sebagai obat iritasi mata. Inget cuma dipakai utk iritasi mata, jangan dicampur sama minuman
Pakainya simple, kemasannya kecil jadi bisa dibawa kemana-mana.

10. Yg terpenting adalah.. Bawa P3K selalu untuk jaga-jaga. Dan kemudian.. Jaga mata supaya gak iritasi dan jaga mata supaya gak Jelalatan.

Cara Membuat Sarapan Saat Mendaki Gunung

Selamat Pagi.. hayooo sarapan dulu, kangennya nanti lagi.. Marii sarapan dulu, gibahnya dilanjut lagi nanti..

Sarapan merupakan hal yang sangat penting sekali nih sehari – hari. Dengan sarapan kita bisa memulai hari dengan lebih segar dan juga bertenaga. Nah, kalau kalian sedang mendaki gunung, gimana sih caranya kalian membuat sarapan? Apalagi beraktifitas di luar sangat dibutuhkan sekali tenaga dan energi yang banyak.

Ngomong-ngomong soal sarapan, biasanya kalo di gunung kalian suka bikin sarapan apa sih? Boleh dong di share siapa tau bermanfaat buat temen-temen yg baca 🙂 Kalo gue pribadi, sarapan itu harus ada minuman hangat biar enak di perut saat bangun pagi, yah biar perutnya. Menunya sendiri kadang kalo mau yg light gue bikin sandwich/burger (hahaha ini mah sama berat) , bikin roti, pisang goreng, atau pancake.

Kalo mau agak berat lagi, oseng oseng batu sama masa lalu dgn mantan, eh maap salah. Maksudnya kalo mau berat, gue bikin mie goreng/bihun goreng mix dgn sayuran (bukan mie instan ya) + nasi, atau bikin nasi goreng campur sayuran dan kasih telur. Kalo lagi niat bgt, bikin sarapan ke barat-baratan Sosis, omelet + kentang goreng.

Pembuatan sarapan sendiri gue kaitkan dengan lama perjalanan selanjutnya, misal jalurnya panjang dan lama itulah coki coki hahha maap maap misal jalur panjang, gue akan pilih menu sarapan yg berat supaya tahan lama. Kalo jalurnya gak terlalu jauh, gue akan pilih menu yg ringan tapi di jalan nyemil snack.

Yang jelas, sarapan itu wajib!! Apalagi saat awal mulai pendakian, karna harus punya tenaga. Jangan disepelein, kalo sakit kepala, lemes, sakit perut bisa jadi krna belum sarapan. Inget sarapan juga cari yg bergizi dan bikin kenyang, karna makan gombalan dan janji-janji dia itu gak cukup ngenyangin!
Pemilihan menu sarapan juga berkaitan dengan management waktu kalian, jadi pinter-pinter ngaturnya yes

Yaudah, sekian selingan #TipsAlaAnakBebek semoga bermanfaat jangan lupa share juga menu sarapan kalian saat di gunung yak

Perjalanan menuju Atap Sumatera Gunung Kerinci

Kira kira kapan sih waktu terbaik untuk mendaki ke gunung Kerinci ? Katanya sih sekitar bulan April – Oktober. Karena pada bulan tersebut lah sedang musim kemarau.

Tapi jujur ajah nih, berdasarkan pengalamanku cuaca di Gunung Kerinci itu sulit ditebak. Kayaknya punya musim cuaca tersendiri dah. Sebab aku mendaki bulan April Hujan juga, nah bulan Agustus ini juga sering musim hujan

Bingung dah, jadi kayaknya nasib nasiban wkwkwk. Nah kalau udah tau cuaca gunungnya sulit ditebak, itu artinya sebelum mendaki, persiapan kita sudah harus benar benar matang. Dari peralatan pendakian sampai fisik. Sudah punya rencana ke Gunung Kerinci ?

Gunung Kerinci 3805 Mdpl Jambi

Ahh kalau cerita soal pendakian ke gunung Kerinci, rasanya mau nangis dah. Start pendakian jam 11:20 dengan tujuan shelter 3 ( tempat camp ). Sebenarnya awal pendakian pun sudah telat kalau hendak nge camp di shelter 3. Seharusnya kalau mau nge camp di Shelter 3, jam 09:00 sudah start pendakian

Tapi gpp karena semangat masih terus berkobar hehe. Ga kehitung rasanya berapa kali aku mengeluh. Perjalanan pendakian di gunung Kerinci ini yang paling sulit dan bikin ngos ngosan menurutku dari Pos 3 menuju shelter 1 dan shelter 1 menuju Shelter 2

Kerjaanku mengeluh teruss kok ga sampai sampai. Tapi Puji Tuhan selama perjalanan naik, cuaca cerah ga ada hujan. Jam 18:15 akhirnya sampai juga di Shelter 3. Buat kalian yang sudah pernah ke Gunung Kerinci, pos pendakian mana yang menurut kalian yang jalurnya paling sulit ?

Sebuah perjalanan dengan pengalaman yanh luar biasa. Pulang dengan perjalanan darat dari Kayu Aro Jambi lanjut Palembang terus Lampung dan puji Tuhan selamat sampai kembali di Jakarta. Menuju Atap Sumatera dengan jalur pendakian yang begitu sulit menurutku ga cuma butuh kekuatan fisik tapi juga mental. Kalau ditanya masih mau ke Kerinci ? Jawabanku pasti mauuuu lagi.

Bagi kalian yang suka mendaki, atap gunung kerinci merupakan salah satu puncak gunung yang harus kalian taklukan seluruh rintangan yang ada dalam melewatinya. Rasa lelah semuanya akan terbayarkan deh.

Bukit Tanjung Magepanda Maumere

Salah satu tempat wisata yang sangat terkenal sekali dan wajib dikunjungi jika anda pergi ke NTT adalah bukit tanjung magepanda. Bahkan beberapa wisatawan mengunjungi NTT hanya untuk pergi melihat keindahan alam yang ada di bukit tanjung magepanda tersebut.

Tempat ini merupakan salah satu tempat yang sangat memikat sekali untuk seluruh pengunjungnya. Para wisatawan dapat naik ke atas bukit dengan akses yang mudah dan sampai di puncak bukit tersebut. Setelah itu, dari atas bukit terbentang laut yang sangat luas sekali dan dapat dipandang sampai puas dan menenangkan hati.

Perjalanan menuju bukit ini juga sangat aman sekali karena ramai akan warga setempat. Bukit ini juga termasuk salah satu penghubung yang harus dilewati dari tempat yang satu ke tempat yang lain. Disini kita akan melihat perjalanan seorang travel blogger yang sangat terkenal yaitu Ashari Yudha yang membagikan ceritanya saat mengunjungi bukit yang sangat populer ini.

Kali ini devmin diculik oleh para pegawai kantor pajak maumere yang sangat berantusias sekali untuk mengajak devmin jalan – jalan. Devmin sangat penasaran ingin diajak kemana, rupanya ke salah satu tempat yang wajib dikunjungi apabila pergi ke NTT yaitu bukit tanjung magepanda.

Untuk dapat sampai ke tempat ini, dari pusat kota maumere para wisatawan harus mengambil jalan menuju arah desa magepanda. Dari maumere pun tidak terlalu jauh karena untuk mencapai tempat yang sangat indah ini hanya membutuhkan waktu 30 – 45 menit tergantung dengan kepadatan jalanan. Nah, ketika sudah sampai di bawah bukit tersebut ada 200 anak tangga yang harus dinaiki oleh para wisatawan demi menuju puncak.

Tidak perlu khawatir, sepanjang perjalanan 200 anak tangga tersebut para wisatawan dapat menikmati indahnya bukit tanjung magepanda dengan pepohonan yang sangat hijau, asri, dan tentunya adem sekali. Ketika sudah sampai ke atas bukit, pemandangannya sangat membuat mengaga sangking indahnya. Seluruh kota maumere terlihat dari puncak bukit. Laut, jalanan, bukit lain, sawah yang subur sangat memanjakan mata bagi para wisatawan yang melihat maumere dari atas bukit tanjung magepanda.

Ada juga semacam salib besar yang berupa monumen di atas bukit tanjung magepanda. Ya, mayoritas masyarakat suku maumere beragama kristen dan juga katolik. Salib tersebut sangat besar dan dibuat dengan menggunakan keramik yang berwarna putih.

Puncak Pulau Kelor Rupawan Sekali

Perjalanan dari Gua Rangko menuju lokasi berikutnya sama sekali tak terasa berkat teman-teman yang menyenangkan. Kami saling bertukar cerita dan tawa. Beberapa dari kami masih tetap kekeh berjalan hingga sekarang dengan mimpi yang berbeda. Sebagian besar ingin menjadi trip planner sukses, ada yang ingin menulis kisahnya pada sebuah buku, ada juga yang ingin menyelesaikan perjalanannya melintasi nusantara, sama dengan mimpiku.

Lambung kapal merapat di sebuah dermaga kayu yang terlihat masih cukup baru. Dari kejauhan, nampak beberapa bungalow berwarna putih. Sebuah kafe yang memiliki aneka ornamen berada tepat di antara bungalow. Satu kolam renang berukuran sedang yang berada di depan kafe melengkapi keindahan komplek bangunan ini. Seraya Resort, mereka menyebutnya.

Kami bergegas menuju ke arah pantai untuk memesan makanan. Sayang, sesampainya disana hanya beberapa orang dari kami yang bisa memesan. “Sudah close order, Pak” jawab Waitress saat aku memesan mocktail.

Disini, kami menghabiskan waktu untuk menikmati sunset. Ada yang curcol tentang kisah romansanya, ada yang sibuk memotret senja yang mulai turun, ada juga yang sibuk menyeruput juice, yang kulihat hanya tinggal ampasnya saja.

Jujur, senang sekali hari ini, aku bisa menghabiskan bersama teman-teman yang hebat dengan mimpi yang besar. It’s a great honor travel with you, guys!

Sebenarnya, bukan pulau Bidadari yang menarikku untuk kembali hopping island hari ini. Ada satu pulau lain yang dahulu pernah ku singgahi, tetapi sayang saat itu aku tidak mencapai Puncak karena sudah terlalu gelap. Dan beruntung bagiku, Pulau itu masuk kedalam rute perjalanan hari ini.

Selepas dari Pulau Rinca, tiba-tiba hujan tumpah dari langit. Para peserta kelimpungan dan langsung menuju dek atas untuk berteduh. Para ABK sibuk dengan urusannya masing-masing, salah satunya terlihat mengikat beberapa tali yang ada di dek depan. Aku yang awalnya santai-santai di dek depan, buru-buru pindah ke kabin bagian bawah. Saking besarnya hujan, terkadang air masuk kedalam kabin.

Tetapi hujan tak berlangsung lama. Sejam kemudian, tepat saat kapal merapat di Pulau Kelor, hujan reda. Aku memandang puncaknya dari kejauhan. Tanjakan yang cukup curam dan berbatu, namun kelihatannya masih mudah untuk didaki. Ilalang tampak mulai berwarna kuning kecoklatan, sekilas seperti savana-savana di Afrika. Apalagi, ada sebuah bukit dengan lekukan lembah yang terlihat seperti bukit zaman dinosaurus menurutku. Aku membayangkan, bisa saja zaman dahulu kala, Dinosaurus menguasai tempat ini. Khayalanku melayang kemana-mana.

Ternyata benar kata orang, menghayal membuat waktu terasa lewat begitu saja. Tak terasa, aku dan Guri sudah tiba di Puncak. Alhamdulillah, bisa kembali lagi ke pulau Kelor.

Ngerinya Jembatan Gantung Bukit Bangkirai!

Kalimantan memang memiliki hutan yang sangat indah sekali dengan banyak wisata yang terletak di dalamnya. Ada salah satu bukit yang bernama bukit bangkirai di salah satu hutan di kalimantan timur. Bukit bangkirai merupakan salah satu tempat wisata yang menjadi tujuan banyak orang karena memiliki banyak wahana menarik.

Kawasan wisata ini dikelola oleh salah satu perusahaan yang ada di balikpapan. Bukit bangkirai ini dapat ditempuh dengan jarak 1,5 jam dari kota balikpapan itu sendiri. Kali ini seorang travel blogger yaitu Ashari Yudha akan membagikan pengalamannya pada saat pergi berwisata alam ke bukit bangkirai. Ini dia perjalanan menuju canopy bridge (jembatan tajuk) yang merupakan salah satu jembatang gantung tertinggi di dunia.

“Cuy, naik jembatan gantung yu!”.

“Jembatan gantung? Ga seru ah. Gitu-gitu doang.”.

“Yakin lu? 30 meter berani?”.

“30 meter? Buset 😂”.

Perjalanan saya sampai pada Bukit Bangkirai di daerah Samboja. Bukit Bangkirai merupakan salah satu destinasi utama yang sering dikunjungi oleh para wisatawan yang berlibur ke Kukar. Pesona hutan hujan tropis yang masih alami lengkap dengan sarana dan prasarana wisata seperti restoran dan cottage, bikin wisatawan betah kalau mampir kesini. Dinamakan Bukit Bengkirai karena daerah ini didominasi oleh pohon Bengkirai yang tingginya hingga tiga puluh meter lebih.

Tetapi, yang bikin Bukit Bengkirai terkenal adalah adanya Canopy Bridge atau jembatan gantung yang terbuat dari kayu di ketinggian 30 meter! Jembatan ini menghubungkan 5 pohon Bangkirai, yang setiap pohonnya terdapat sebuah pos untuk beristirahat. Kenapa istirahat?

Pernah membayangkan naik jembatan gantung setinggi 30 meter? Kombinasi akan ketinggian, angin kencang, dan suara derit dari jembatan menambah kengerian! Saya juga ngeri-ngeri sedap pas nyebrang. Jembatannya lumayan panjang sih, 64 meter lho! Dan itu ada empat jembatan gantung!

Disini, kamu juga bisa mengadopsi pohon Bengkirai agar pohon tersebut lebih terawat. Maklum lah, pohon ini butuh perawatan seperti perlindungan dari gulma, pemupukan, pemberian turus, dan pembuatan pagar. Jadi, nggak hanya adopsi anak saja, pohon juga bisa diadopsi.

Diterbitkan
Dikategorikan dalam Wisata Alam

Wisata Di Bandung Yang Wajib Anda Kunjungi

Wisata Bandung adalah salah satu wisata yang tujuan tempat liburan terfavorit bagi masyarakat di indonesia dan bandung juga memiliki banyak wisata yang anda kunjungi sehingga bandung sudah sangat terkenal untuk wisata orang asing .

Berikut ini ada beberapa wisata yang wajib anda kunjungi ;
*) Wisata tangkuban perahu , wisata ini berada di gunungd dan kawah yang sangat terkenal di bandung dan sehingga sangat sering di kunjungi pada saat hari libur biasa dan lokasi hanya dekat saja 30km dari pusat kota menuju ke tangkuban perahu .
*) Wisata kawah putih , ketika anda sedang berliburan di bandung maka anda harus mengunjungi wisata ini karena wisata ini bisa anda dapatkan udara yang sejuk di tengah hutan , kawah putih ini memiliki warna putih sehingga sangat cocok untuk di abadikan gambar atau berfoto .
*) Anda juga bisa berkunjung di wisata alun – alun bandung , wisata ini sudah menjadi salah satu tempat yang paling di suka oleh banyak orang , ketika anda berkunjung di sore hari di alun – alun bandung juga memiliki kuliner yang sangat enak dan cocok untuk anda .
*) Jalan – jalan ke gedung sate adalah salah satu wisata yang harus anda kunjung , karena tempat sate ini memiliki ciri khas yang seperti ornamen ada 6 tusuk sate tepat nya berada di atas bangunan nya dan gedung sate ini juga sudah menjadi tempat yang paling terfavorit sehingga juga cocok untuk berfoto .
*) Anda bisa berkujung ke jalan Dago ini adalah wisata yang sangat terkenal dan terpopuler , wisata dago ini sudah menjadi salah satu tujuan untuk nongkrong dan pusat belanja sampai ada juga menjual barang – barang branded .
*) Jalan ke asia afrika dimana salah satu letak titik nol dari Km bandung sehingga bisa di nama jalan asia afrika pada zaman dahulu nya ini merupakan tempat yang pertama kali di kunjungi konferensi pada tahun 1955 maka gedung nya di nama kan gedung merdeka , ketika anda sedang berjalan ke wisata jalan asia afrika ini maka anda dapat menikmati suasana keramaian dan keindahan di sekitaran apalagi pada saat anda berkunjung di malam hari maka suasana yang anda dapat lihat lebih indah .

Apakah anda sudah jalan – jalan ke wisata bandung , karena anda bisa menikmati berbagai macam wisata dan yang kami jelaskan di atas itu masih sedikit ya , Selamat berliburan .

Seminyak Bali Tujuan Alternatif Kaum Muda

Seminyak Bali Tujuan Alternatif Kaum Muda

Pulau Seminyak bali menjadi salah satu daerah wilayah yang sangat menarik apalagi untuk para wisatawan muda yang suka meng- eksplore keindahan dan pengalaman – pengalaman yang bisa di nikmati dari bar sampai yang saat ini menjadi trend ialah beach club yang menjadi incaran kaum muda, banyak sekali kegiatan yang dapat anda coba dari restauran yang sedang viral dengan design yang modren guna untuk mengisi feed instagram para pendatang karena sudah sangat biasa dijadikan tempat foto – foto seperti yang kita ketahui anak jaman sekarang anak milenial yang eksis di dunia sosial media.

Alternatif yang lebih tenang dan lebih canggih Kuta, Seminyak menawarkan kepada Anda restoran-restoran paling trendi, butik-butik fesyen paling hippie dan merupakan area penginapan yang paling mewah. Modernitas dan kemewahan adalah tujuan Seminyak dan tempat ini menawarkan banyak tempat untuk dijelajahi dan berbagai kegiatan untuk dicoba. Dengan pantai yang indah dan sangat indah serta kafe-kafe yang imut, ada beberapa kegiatan yang dapat dilakukan di Seminyak Bali.

Merupakan rumah bagi blow bar pertama di Bali, Seminyak tidak memiliki kelangkaan beberapa klub pantai dan bar yang sangat menakjubkan di sepanjang garis pantai yang tidak boleh Anda lewatkan pada perjalanan Anda berikutnya ke pulau-pulau. Ini adalah jawaban sempurna untuk kerakusan dan keinginan Anda dan tempat terbaik untuk menikmati berbagai kegiatan yang menyenangkan dan menyenangkan. Meskipun satu-satunya landmark terkenal dan terkenal yang ada di Seminyak adalah Pura Petitenget, yang juga tersembunyi dengan baik, tempat ini biasanya dilewatkan oleh wisatawan tetapi tidak boleh begitu, terutama untuk pemandangan dan kafe.

Untuk semua pecinta malam hari, Seminyak hanya menyamakan surga yang ditemukan. Dengan klub-klub pantainya, restoran-restoran trendi yang menghadap pantai, dan kafe-kafe terlucu, Seminyak sekarang! Tapi tujuannya bukan hanya tentang itu, ada banyak kegiatan lain yang bisa dilakukan di Seminyak Bali. Dari beberapa spa di La Joya, Jimbaran hingga menyaksikan matahari terbenam di Tanah Lot atau menyelam scuba hingga membeli barang-barang furnitur unik yang hanya akan Anda temukan di Bali, tidak ada kelangkaan dari apa yang dapat Anda lakukan ketika di Seminyak.

Macam – Macam Kegiatan Menarik Bisa Dilakukan Di Pulau Bali

Macam – Macam Kegiatan Menarik Bisa Dilakukan Di Pulau Bali

Perjalanan dan liburan yang sangat menarik di Pulau Bali menjadi pengalaman yang tidak terlupakan menjadi salah satu perjalanan terbaik seperti yang kita ketahui Pulau Bali salah satu pulau indah yang ada di Indonesia, pada kesempatan ini akan saya jelaskan sedikit pengalaman liburan pada pulau tersebut.

Kembali di pantai Bali, saya berdebat dengan sopir Grab kami yang mengira tujuan kami adalah Pantai Blue Point dan bukan Pantai Balangan. Tidak cukup kata yang dekat dan berjarak 15 KM dengan mobil. Dia bertemu dengan kemarahan saya dengan kebaikan dan saya ingat bahwa Anda tidak selalu memenangkan pertengkaran dengan paksa atau suara keras. Ketenangannya bagi kami adalah tipikal orang Bali, tipe yang memaksa Anda untuk membalas.

Dan itulah hal tentang jalan-jalan Bali: Anda pikir perlu 10 menit untuk pergi dari mengatakan Jimbaran ke Kuta. Mereka terlihat dekat di Google Maps. Tetapi jarang ada garis lurus antara dua titik dan hampir selalu ada lalu lintas, sehingga sulit untuk mobil dan sepeda motor.

Dan seseorang harus merencanakan sesuai karena setiap jam di Bali penting. Berikut adalah beberapa hal utama yang Dapat Dilakukan di pulau yang indah ini:

1. Habiskan dua malam di sawah
Kunjungi sawah Tegalalang di Ubud (kami menghibur penduduk setempat dengan menyebutnya Tega-lang-lang) di mana Anda juga dapat melakukan ayunan dan silang Bali yang terkenal di garis zip.
Untuk pengalaman yang lebih kaya, habiskan satu malam (idealnya dua) di salah satu hotel di desa terdekat yang menawarkan vila-vila yang menghadap ke ladang yang serupa tetapi lebih berbentuk persegi.

2. Berjalan di jalan tebing Pura Uluwatu.
Kuil ini berjarak 15 menit perjalanan dari Jimbaran, di atas tebing dengan pemandangan laut India yang memukau. Berjalan menghadap menakjubkan dan gambar-gambar matahari terbenam luar biasa.
Sembunyikan semua yang bisa berisiko dicuri oleh monyet yang tidak ramah yang akan menyapa dan menemani Anda sepanjang perjalanan. Jika Anda berhasil datang lebih awal, Anda bisa beruntung mendapat tempat untuk menyaksikan Tari Api Kecak.

3. Nikmati matahari terbenam sambil minum bir Stark di Potato Head, Seminyak.

Tempat malam yang terkenal ini memiliki musik untuk membuat Anda terus berjalan dan bir Stark jarang ditemukan di tempat lain di pulau ini. Dekorasinya eklektik, layak untuk gambar siang dan malam. Pintu masuknya dihiasi dengan sandal jepit warna-warni dan bagian luarnya ditutupi dengan ribuan bingkai jendela berwarna hangat yang diposisikan bersebelahan.

Indah nya Air Terjun di Pulau Bali

Indah nya Air Terjun di Pulau Bali

Pulau bali sangat di kenal dengan pemandangan yang dimiliki dan suasana liburan menarik ternyata di Pulau bali banyak sekali terdapat air terjun yang sangat indah, pada kesempatan kali ini akan memberikan beberapa rekomendasi air terjun yang indah bali.

1. Air Terjun Sekumpul

Untuk mencapai Sekumpul adalah kenaikan menantang yang sangat bermanfaat pada akhirnya. Bayangkan tebing-tebing tinggi yang memercikkan aliran air di tepinya, mengalir di atas formasi batu besar dan dikelilingi oleh tanaman hijau lezat yang Anda lupakan adalah bentuk khas Bali ketika Anda menghabiskan seluruh hari Anda di klub pantai dan resor. Saat mengunjungi air terjun ini, ketahuilah bahwa di mana Anda melihat aliran air besar sebenarnya adalah akumulasi dari tujuh air terjun berbeda yang terletak di berbagai daerah, pada ketinggian yang berbeda-beda, semuanya ‘berkumpul’ bersama di satu titik untuk menghasilkan tontonan ini.

Meskipun cukup dikenal oleh penduduk setempat dan orang asing, karena relatif tidak dapat diaksesnya (satu jam dari pusat kota Munduk), tidak banyak orang yang berani ke tujuan ini, jadi jika Anda ingin melintasi dan turun dan melewati banyak jalan yang licin langkah-langkah dan melintasi sungai-sungai penyerbuan, mencapai tengara alam yang indah ini di akhir dan turun ke pemandian Anda untuk berenang yang bagus dan keren dengan pasti layak – mari kita bahkan tidak berbicara tentang bidikan luar biasa yang akan Anda dapatkan yang akan memerlukan beberapa perhatian besar Instagram-iri dari teman Anda di rumah.

Akses: Untuk mencapai Sekumpul, Anda harus berkendara 1 jam dari Munduk. Dari sana Anda akan dapat mendaki ke air terjun Sekumpul, yang akan memakan waktu lebih dari 45 menit. Jika Anda mengemudi, pergilah ke Tempat Parkir Air Terjun Sekumpul di sini. Perjalanan yang panjang dan tidak mudah sehingga Anda juga dapat memesan tur untuk pergi ke air terjun Sekumpul.

2. Air Terjun Munduk

Air terjun Munduk adalah objek impian Anda. Sangat menakjubkan sehingga orang bahkan membandingkannya dengan air terjun di film. Terletak jauh di tengah hutan hujan di sekitar Desa Munduk, ini adalah pemandangan indah dengan ketinggian 15m, dikelilingi oleh danau kembar, perkebunan cengkeh, sawah, dan gunung yang sama menakjubkannya. Dapatkan makanan di restoran yang terletak di air terjun sebelum Anda menempuh perjalanan lebih jauh sejauh 1 km untuk menemui air terjun Melanting, saudara perempuan Munduk.

Akses: Air terjun ini terletak hanya 15 menit berkendara dari Air Terjun Kembar Banyumala, jadi disarankan untuk menggabungkan keduanya dalam satu hari.

Biaya Masuk: 10.000 Rupiah

3. Air Terjun Jembong

Ketika berada di dekat air terjun yang luas seperti GitGit, sangat mudah untuk dilupakan karena GitGit adalah yang lebih tinggi, lebih populer, dan yang jauh lebih mudah untuk dicapai, tetapi itu tidak berarti Jembong tanpa daya tariknya. . Sebaliknya, karena ini, kunjungi Jembong dan Anda mungkin memiliki seluruh tempat untuk diri sendiri (pada hari yang baik!). Ini juga dikenal secara lokal sebagai salah satu air terjun yang lebih baik di Bali.

Berbeda dengan sebagian besar air terjun di atas, yang berasal dari tebing tinggi dan mengalir ke genangan air yang dalam, Jembong adalah air terjun yang tidak terlalu tinggi, yang berarti Anda dapat duduk dengan aman di tengah air terjun dan menikmati (agak) aliran air yang lembut. Santai dan cukup terapi dalam arti tertentu. Ini adalah tempat yang sempurna untuk dikunjungi jika Anda bukan tipe penyelaman tebing / tebing.

Akses: Menuju ke sana dari Denpasar membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam. Cukup berjalan menuju Kabupaten Singaraja, dan pergilah melewati Air Terjun Git Git.

Biaya Masuk: 10.000 Rupiah

Semua pemandangan air terjun yang paling indah di Bali berjarak satu atau dua perjalanan jadi sangat cocok sekali untuk mengunjungi beberapa air terjun yang di dalam daerah tersebut.

Ubud Menjadi Salah Satu Destinasi Utama Di Bali

Ubud Menjadi Salah Satu Destinasi Utama Di Bali

Ubud, Bali memang menjadi salah satu daerah yang disukai oleh para banyak wisatawan letak daerah yang jauh dari perkotaan dengan suasana perdesa-an ataupun sawah menjadi salah satu pengalaman terbaik untuk para wisatawan untuk mengunjungi Ubud.

Mari kita mulai daftar ini dengan 3 tempat untuk dikunjungi di dekat pusat kota Ubud, semuanya bernomor 1 hingga 3 di peta ini untuk membantu Anda merencanakan perjalanan Anda sendiri. 12 tempat yang tersisa akan berlokasi di daerah sekitarnya.

1. Monkey Forest Ubud
Hutan monyet Ubud jelas merupakan daya tarik wisata paling populer di kota ini. Seperti namanya, hutan adalah cagar alam, rumah bagi sekitar 600 monyet yang memanjat pohonnya, sebebas monyet. Banyak spesies monyet tinggal di sana tetapi masing-masing memiliki wilayahnya sendiri di cagar.

Anda kemungkinan besar akan melebur ke kerumunan wisatawan yang mengunjungi hutan, tetapi saya pikir itu salah satu objek wisata yang harus dikunjungi di Ubud. Ada juga seperangkat aturan yang perlu Anda perhatikan di cadangan sehingga antara lain, pastikan untuk:

tidak melihat monyet di mata karena mereka pikir Anda memprovokasi mereka.
simpan barang-barang Anda dan pastikan untuk menutup ransel, dompet, Monyet adalah makhluk yang ingin tahu; jika mereka melihat sesuatu tergeletak di sekitar, atau jika mereka melihat sesuatu yang berkilau atau yang memiliki warna cerah, mereka akan mencurinya.

Ketika saya mengunjungi hutan, saya melihat seekor monyet mencuri telepon yang ada di tongkat selfie. Anda dapat membayangkan betapa mustahil untuk mengambil telepon yang dicuri oleh monyet di hutan monyet.

2. Isatana Ubud

Istana Ubud terletak tepat di jantung kota dan masih merupakan tempat tinggal keluarga kerajaan. Saat ini, raja Ubud memiliki lebih banyak peran simbolik tetapi campur tangan dalam urusan budaya dan agama kota. Di dalam istana, ada kuil pribadi keluarga kerajaan dan Puri Saren yang terbuka untuk umum dan menawarkan pertunjukan tarian tradisional Bali.

3. Campuhan Ridge

Campuhan Ridge Walk adalah perjalanan di luar Ubud yang membuat Anda keluar dari keramaian kota dan menawarkan kepada Anda pemandangan hijau dan bukit yang subur untuk dinikmati. Mendaki di Campuhan adalah kegiatan yang sangat menyenangkan; Anda tidak akan menemukan banyak turis di sana dan Anda akan mendapatkan dosis udara segar yang baik di alam yang damai dan tenang di luar kota.

Ketika Anda selesai menjelajahi Campuhan Ridge Walk, lihatlah candi Gunung Lebah yang ada di sebelah kiri Anda di ujung jalan. Saya tidak yakin mengapa tidak ada yang tertarik dengan kuil ini, tetapi kuil ini sangat bagus! Ada upacara Bali ketika saya masuk jadi saya memutuskan untuk hadir!

Canggu Bali Daerah Favorite Wisatawan

Canggu Bali Daerah Favorite Wisatawan

Pulau Canggu Bali salah satu daerah atau spot favorite para turis lokal maupun mancanegara karena banyak kegiatan yang bisa dilakukan contoh nya saja banyak terdapat pantai – pantai yang indah dan tempat cafe serta beach club yang sangat kece untuk para anak muda selain itu Canggu Bali – Dikenal sebagai permata Bali yang sebelumnya sangat tersembunyi, Canggu adalah lingkungan selancar yang trendi namun santai yang berada di antara perbatasan Tanah Lot dan Seminyak. Sejujurnya, jika Anda pernah bepergian ke Bali sebelumnya dan sudah berkeliling menjelajahi kota, ada kemungkinan Anda mungkin telah menjumpai Canggu atau setidaknya lewat.

Ini adalah salah satu area yang tidak menunjukkan wajahnya di Google kecuali jika Anda mencari secara spesifik, atau bukan salah satu hal pertama yang direkomendasikan oleh orang asing yang pernah dikunjungi di Bali, walaupun itu tidak ada hubungannya dengan kualitas lingkungan itu sendiri. Bahkan, itu mungkin merupakan berkah tersembunyi, karena ketika Anda pergi ke sana sekarang, meskipun memiliki tempat real estat utama di seluruh Bali, Canggu masih mempertahankan suasana bohemian yang sangat santai.

Karena banyak pantainya yang berdekatan satu sama lain yang memperlihatkan deburan ombak, pantai ini sangat populer dengan peselancar yang jauh dan luas. Ini adalah salah satu tempat yang penduduk setempat tidak ingin Anda ketahui, tetapi diam-diam senang ketika, sedikit demi sedikit, lebih banyak pengunjung datang dan mengalami daerah yang sangat keren untuk apa itu sebenarnya.

Berharap untuk melihat orang-orang berayun di tempat tidur gantung mereka, bermalas-malasan seolah-olah itu hari Minggu setiap hari. Pohon-pohon palem akan bergoyang melawan angin yang hampir tidak ada, melukis gambar yang indah dengan latar belakang Pantai Berawa dan Pantai Echo di latar belakang, yang hampir terlihat dari mana saja di desa tepi laut Canggu. Itu tetangga Seminyak, sementara relatif dingin dibandingkan dengan daerah-daerah berpenduduk lainnya di Bali, hampir tampak terlalu sibuk di sebelah Canggu. Di bawah ini adalah beberapa saran terbaik untuk kunjungan pertama Anda di Canggu, untuk berada di tengah kemewahan dan pastikan Anda tidak melewatkan salah satu aksi.

Bali Kembali Menerima Travel Trade Gazette Award 

Bali Kembali Menerima Travel Trade Gazette Award 2019

Pulau Bali menjadi salah satu Pulau favorit bagi semua orang tak hanya turis mancanegara saja yang sering berkunjung atau berliburan turis lokal juga demikian karena pulau Bali menjadi salah satu destinasi utama para wisatawan dari seluruh penjuru dunia tidak heran bukan pulau tersebut menjadi salah satu pulau wisata terbaik dunia sampai saat ini meraih penghargaan sebagai The Best Destination pada ajang Travel Trade Gazette Award 2019 di Bangkok Thailand.

Provinsi Bali terdiri dari Pulau Bali dan pulau-pulau kecil lainnya yang bergerombol di bagian tenggara, yaitu Nusa Penida, Nusa Ceningan, dan Nusa Lembongan. Kota Denpasar adalah ibu kota provinsi.

Bali memiliki pilihan paling beragam di Indonesia dalam hal akomodasi. Ada losmen, losmen (losmens), hostel, hotel melati, hotel mewah, resor, dan vila.

Pulau ini dapat dibagi menjadi empat wilayah: Selatan, Utara, Tengah / Timur, dan Bali Barat. Meskipun dimungkinkan untuk tinggal di daerah lain, bagian selatan adalah pusat wisata paling populer. Mayoritas akomodasi, restoran, kafe, bar, area perbelanjaan, dan objek wisata terletak di sini.

Seperti yang Anda lihat di peta, sebagian besar tempat wisata di pulau ini dapat ditemukan di Selatan. Sebagian besar pengunjung memilih untuk tinggal di selatan karena layanan dan fasilitas yang ramah turis. Selain itu, aksesibilitasnya menjadikannya tempat yang baik dan titik tolak ke tujuan wisata lainnya di Bali. Bagi saya, tempat paling ideal untuk tinggal di selatan adalah sebagai berikut:

Seminyak. Seminyak terletak lebih jauh di utara Kuta. Ini seperti versi Kuta yang mewah. Seminyak memiliki banyak hotel mewah, vila, dan resor spa.

Legian. Legian adalah pinggiran kota yang terletak di antara Kuta dan Seminyak. Ini menawarkan yang terbaik dari keduanya – anggaran dan kemewahan. Daerah ini lebih jinak dibandingkan dengan Kuta dan Seminyak.

Kuta. Distrik Kuta di Kabupaten Badung memiliki konsentrasi akomodasi tertinggi di Bali. Meskipun ada hotel-hotel mewah di sini, kota ini dikenal dengan akomodasi ramah anggaran dan backpacker.

Tetapi jika Anda ingin ketenangan pikiran atau pengalaman yang lebih budaya, Ubud di wilayah Tengah / Timur juga merupakan pilihan yang cocok. Ini tidak dapat diakses seperti kota-kota pantai, tetapi menawarkan liburan Bali yang santai.